Salah satu kolega senior, karena melihat ketertarikan kami di Jurusan Teknik Sipil UPH akan software-software engineering, ingin menghubungkan kami dengan salah satu developer program 3D untuk permasalahan rekayasa teknik.

Developer program tersebut dari manca negara. Harapannya dari kami adalah bahwa JTS UPH mau memakai software tersebut dan menguasainya, sehingga diharapkan dapat menjadi center of excellence di negeri ini. Itu sangat berguna tentunya untuk mendukung service nya nanti, misalnya pelatihan-pelatihan atau yang mirip dengan itu.

Aku akhir-akhir ini tertarik dengan program 3D karena software yang aku pakai untuk penelitian disertasiku adalah bersifat 3D juga. Model dibuat dengan element Solid, dibuat terpisah-pisah sebagai PART yang sederhana dan selanjutnya di ASSEMBLY menjadi suatu model lain yang lebih besar dan rumit. Proses interface-nya benar-benar simple sekali seperti halnya mengubah-ubah benda tersebut sesungguhnya.

Jika dibandingkan dengan program SAP2000, wah ini bukan apa-apanya. Jadi karena terlalu sering makai program 3D yang aku gunakan untuk disertasi maka ketika memakai program SAP jadi kagok rasanya. Koq terlalu sederhana sekali sih interface-nya.

Intinya aku suka sekali dengan era 3D yang dihasilkan oleh program komputer tersebut, yaitu ABAQUS dan SOLIDWORK. Keduanya mirip satu sama lain.

Dengan latar belakang pengetahuan 3D yang aku punyai tersebut maka ketika kolegaku tadi menawariku untuk menjajagi kerjasama lebih lanjut, ya aku setuju-setuju aja.

Selanjutnya agar tidak terlalu bingung nantinya, maka aku mencoba menyelusuri software-software 3D lain di internet untuk mendapat perbandingan apakah jika aku memilih software 3D tersebut apakah  akhirnya cukup berharga untuk dikembangkan lebih lanjut.

Ternyata software 3D yang ada, sangat banyak sekali, dan hebat-hebat. Bagi yang belum tahu ini nama program yang ada dan contoh hasilnya.

**1**  Autodesk 3ds Max



Sumber gambar dari CG Channel

**2** Rhinoceros


**3** Tekla

**4** StruCAD

**5** Solidworks

**6** SolidEdge

**7** ArchiCAD


**8** Autodesk MAYA

**9** AutoCAD Civil 3D


**10** Revit Architecture from Autodesk

**11** Revit Structure from AutoDesk



**12** Bentley Group

Microstation

Hebat-hebat khan, tapi mana yang cocok untuk diberikan ke level S1 untuk bidang teknik sipil. Nggak gampang bukan ! Bisa-bisa kalau salah milihnya maka investasi waktu yang telah digunakan untuk pembelajaran jadi nggak kepakai. Khan sia-sia.

**mikir berat mode on**

Saya berharap teman-teman yang mengetahui kelebihan dan kekurangan software-software di atas dapat membantu saya dengan sharing pengalamannya. Trims ya.

88 tanggapan untuk “software 3D yang mana ya ?”

  1. ari Avatar

    Wah2 para master pada kumpul disini, mohon bimbingan? saya juga baru belajar tekla nich!
    buat pak wir apa ada tempat diskusi atau forum untuk teknik sipil yg membahas tekla dan semacamnya?

    terima kasih

    Suka

  2. sugi Avatar
    sugi

    Mas Tayosi
    Saya Juga Sedang BElajar Tekla Structure, Terimakasih Infonya….

    Suka

  3. ari Avatar

    Aq sudah coba pelajari soft tekla, lumayan bisa ngikutin tapi untuk bisa paham masih jauh, baru sampai bisa ngikutin tutorial aja nech?

    BTW ada yang punya tutorial prosteel gak, tolong donk,,,,,, makasih

    Suka

    1. agphin Avatar

      Mas, boleh minta tutorialnya?
      Aq mau belajar Tekla juga …

      Suka

  4. herri juliana Avatar
    herri juliana

    bingung juga pingin meperdalam yang mana, pinginnya sih semuanya mahir, tapi kayanya waktu yang sangat amat lama sekali.

    Suka

  5. ilhamsk Avatar

    thx mas artikelnya..

    Suka

  6. Parisda Mariana Sihotang Avatar
    Parisda Mariana Sihotang

    DH….
    Info buat semuanya.
    Perusahaan tempat saya bekerja adalah IT Solution.
    Jika ada yang memerlukan informasi untuk software CAD/CAM/CAE kami bisa bantu.
    Makasih.

    Suka

    1. hari Avatar
      hari

      harganya sofware cam berapa pak, bisa langsung di aplikasikan ke cnc nga?

      Suka

  7. ichol Avatar
    ichol

    Ada yang tau ga gimana mendapatkan software Cadworx Plant seri berapa aja.

    ar0zi@yahoo.co.id

    Suka

  8. yedri Avatar
    yedri

    Mas Wir,ikutan dong kayanya seru nich…..salam kenal.dari awal sampai akhir komentar saya baca kok gak ada yg berbicara tentang softwere BOCAD?apa tidak kenal?padahal saya pakai sudah 15th.pada prinsipnya bocad mirip dgn tekla gabungan dari (strucad & Xsteel)kalau gak salah.

    Suka

  9. martua siagian Avatar
    martua siagian

    Terima kasih pak wir…. dan pak tayosi atas info modul TEKLA…. saya sedang download modul lessonnya….

    Suka

  10. martua siagian Avatar
    martua siagian

    Maaf pak Wir…. sepertinya ada yang tertinggal yang belum dimuat pada modul TEKLA nya yaitu lesson 13 (kelupaan kali yach…)… sorry komentar dikit…

    Suka

  11. Rizal Aryadi Avatar
    Rizal Aryadi

    Pak Tayosi, Trims banget untuk modul lesson-nya Tekla.

    Suka

  12. Tata Avatar
    Tata

    selamat pagi pak,
    saya mau tanya bagaimana cara mengimpor dari autocad ke tekla? mungkin ada modul nya, saya minta diberi filenya..
    terima kasih banyak atas bantuannya..

    Suka

  13. Prie.. Avatar
    Prie..

    numpng lewat pak..^_^
    saya salah satu solidworks user utk mechanical design (hampir 6 thn)….dan sy rasa software ini memang kurang cocok bagi yg bergelut di bidang teknik sipil dan arsitektur……..karena hampir semua base library di solidworks adalah mechanical part (baut, bearing, nut, steel ball..etc). tp bukan berarti tidak bisa dipakai utk tujuan modelling baik itu solid atau surface method. semuanya bisa dan sangat mudah……. tp…utk struktur bangunan dan sejenisnya mungkin butuh sedikit kesabaran ketika akan mendetail dan membuat BOM….
    IMHO…..^_^

    Suka

  14. alek Avatar
    alek

    mas untuk download sokidwork yg free di mana. balas ke email saya aja mas alek.sandrian@yahoo.co.id

    Suka

  15. jonas Avatar

    CATIAV5 ADALAH SOFT ANDALAN NEGARA ISRAEL…jangan ketinggalan…ayo dipelajari!

    Suka

  16. dimas Avatar
    dimas

    mau nanya aja sy..,ada ngga sofware untk mengubah 2d menjadi 3d

    Suka

  17. phohan Avatar
    phohan

    wah bagus2 tpi kok ga da yg bahas tentang pemrograman grafisnya,kklo penjelasan yg diatas kn rata2 menggunakan S/W,bukan perhitungan scra manual menentukan titik koordinat….ada yang punya referensi?

    Suka

  18. Dadang Avatar
    Dadang

    Untuk tingkat pengantar, program SketchUp sangat mudah untuk di pelajari dan digunakan, tinggal buat bdang dasar lalu ditarik menjadi volume. Sangat sederhana namun efisien dan efektif. Selain cukup bagus tampilannya dari segi rendering, dapat digunakan dengan mudah untuk pengendalian/laporan pekerjaan konstruksi.
    Layak dipertimbangkan bagi mereka yang mencari hal mudah, efektif dan efisien, meski tidak secanggih Tekla tentunya.
    Jika perlu, bisa diekspor ke 3D max.

    Suka

    1. Arif Avatar
      Arif

      TEKLA & SKETCHUP sekarang 1 pengembang ya di bawah induk Trimble

      Suka

      1. wir Avatar
        wir

        Thanks atas informasinya. Teman-teman arsitek di kampus saya, banyak yang memakai Sketchup. Tapi kalau Tekla koq belum ketemu, tempo hari denger tapi teman dari fabrikasi baja dan beton pracetak yang memakainya..

        Suka

  19. Juno Slankers Avatar

    ada gak cara bisa autoCad2d dan 3d dlm 2 hari??wkwkwk

    Suka

  20. mustofaassidiqi Avatar
    mustofaassidiqi

    saya ada tutorial SolidWork, MasterCAM, CATIA dan MATLAB
    mungkin kalau anda berminat bisa menghubungi saya
    mustofaassidiqi@yahoo.com

    Suka

  21. satria Avatar

    teman2, untuk download solid worknya dimana ya??
    balas ke email saya
    satria_21_04_87@yahoo.com

    Suka

  22. muhammadsugeng Avatar

    kalau ingin standar ya memang keluaran autodesk 3 D max tapi kalau untuk game ya blender saja jlimet tapi ringan, kalau ingin sekedar bisa 3 D paling mudah sketchup tapi hasilnya minimal kalau ingin sangat mudah bandel dan hasilnya maksimal setahu saya ya Rhinoceros ada surface dan solidnya ada craft (ukir) karena kombinasi tehnik dan art

    Suka

  23. Indah Avatar
    Indah

    Saya mahasiswi PTN tingkat akhir dan sedang mengambil skripsi mengenai pemodelan dan cara menganalisis suatu struktur menggunakan TEKLA.
    Namun tugas akhir saya sedang terhambat dikarenakan TEKLA (crack version) tidak dapat menampilkan hasil analisis, mengimpor ke STAAD, dll. Apakah ada keterbatasan dalam penggunaan TEKLA structures yang crack version atau kah ada kesalahan dari user ?

    *Tekla versi 15

    Mohon bantuannya pak

    Suka

    1. Reno Avatar
      Reno

      silahkan hubungi saya di reno.farandhy@gmail.com
      sya trainer tekla dan software grafis lainnya.

      Suka

  24. Irfan Azai Avatar

    selamat sore pak, saya ni amatiran mau brtanya? apa bs solidworks 2010 di export ke nastran v4.5. kalo bs gmn caranya? terima kasih banyak

    Suka

  25. Heru Avatar
    Heru

    kalau saya buat desain rumah / bangunan lebih gampang pake sketchUp, ga susah, di pakein v-ray jga sama ama autodesk…

    Suka

  26. Harris Avatar
    Harris

    wah sangat menarik diskusinya..memang sih bisa dibilang solidworks lebih ke mechanical, btw ada yg bisa memberikan perbandingan kesulitan penggunaan autocad dibandingkan solidworks? kebetulan saya juga sekarang bekerja disalah satu perusahaan reseller solidworks resmi di jakarta. *sedikit promosi..apabila ada yg ingin di persentasikan perihal solidworks di perusahaan anda bisa hub sya via japri. harry.amarta@gmail.com

    Suka

  27. Gunawan Avatar
    Gunawan

    wah kalo sya tetep milih 3ds max.. Siapa tau ada bakat jadi animator hehe.. mimpi kali yee..

    Suka

  28. Rina Avatar
    Rina

    saya suka … , saya hobby 3Ds MAX, kapan ya saya bisa bikin models

    Suka

  29. Agus Raja Avatar
    Agus Raja

    Ijinkan saya sharing pengalaman. Bagi anda yg sedang proses belajar software 3d dan butuh bimbingan terstruktur, bisa ikut kelas di PROTHAMA Training center, Jakarta Timur. Telp. 021-32497744, email: alitgator@lycos.com. Mereka melayani training AutoCAD 2D&3D, 3ds max, VRay, Revit dll. Instrukturnya sudah berpengalaman 10 tahun. Dan perusahaan/instansi besar banyak yg kirim karyawan utk training disana contohnya Toyota, Nok Asia Batam, Haier AC, Dinas PU DKI, PD. Sarana Jaya, dll.
    Dulu pas saya ambil kelas AutoCAD disana biayanya sangat terjangkau, untuk updatenya coba aja tlp lgs atau googling. Semoga membantu.

    Suka

Tinggalkan komentar

I’m Wiryanto Dewobroto

Seseorang yang mendalami ilmu teknik sipil, khususnya rekayasa struktur. Aktif sebagai guru besar sejak 2019 dari salah satu perguruan tinggi swasta di Tangerang. Juga aktif sebagai pakar di PUPR khususnya di Komite Keselamatan Konstruksi sejak 2018. Hobby menulis semenjak awal studi S3. Ada beberapa buku yang telah diterbitkan dan bisa diperoleh di http://lumina-press.com