Bagi sebagian masyarakat Indonesia, berbicara tentang bangsa Malaysia tentu menimbulkan kesan macam-macam. Bahkan sebagian besar tulisan berbahasa Indonesia di jagad maya berkesan negatif, sampai ada yang menyebutnya MALINGSIA. Orang-orang tersebut beranggapan bahwa banyak kekayaan kita yang dicuri oleh mereka, khususnya kekayaan intelektual dan budaya. Saking banyaknya maka dibuat juga daftarnya, lihat di sini dan sini.
Bulan: Agustus 2009
tradisi nyadran di keluargaku
Jangan kaget, materi tulisan ini tidak ada hubungannya dengan dunia teknik sipil. Sebagai anggota grup penulis Elex, maka tentunya aku tertarik pula menulis sisi-sisi lain dari kehidupanku, yang mungkin bagi sebagian orang cukup menarik. Tentang hal itu, rasanya belum banyak yang membahas tentang nyadran, meskipun dari google terdapat pula beberapa orang yang telah meng-up-load gambar-gambar dari acara nyadran, tetapi rasanya mereka masih terbatas pada rituil atau bahkan menjadi semacam perayaan rutin saja.
baliho ROBOH !
Tentu saja aku kaget mendengar kabar ada lagi baliho yang roboh. Pikiranku, wah ini pasti ada badai besar seperti yang pernah terjadi di Yogyakarta. Tetapi setelah mendapatkan gambar yang relatif lengkap tentang baliho yang roboh tersebut, maka aku dapat melihat bahwa yang membuat roboh tersebut bukan besarnya badai tetapi memang karena struktur pendukung baliho-nya memang tidak meyakinkan.
Rasanya masalah ini perlu dibahas dan dituliskan sebagai pembelajaran lebih lanjut agar tidak terulang kembali.
seminar HAKI 11-12 Agustus 2009
Moga-moga materi tulisan ini tidak basi maklum saat tulisan ini dibuat, waktu telah berlalu dengan cepat, sekarang telah lebih dari dua minggu sejak acara seminar tersebut berlangsung. Seminarnya sendiri diadakan di hotel Borobudur, Lapangan Banten, Jakarta pada hari Selasa dan Rabu tanggal 11-12 Agustus 2009 yang lalu.
Bagi para ahli atau praktisi konstruksi, ikut dalam acara tersebut dapat dikatakan wajib hukumnya.
skripsi, orisinilitas dan dana penelitian
Sebagai orang yang berkecipung di bidang edukatif, sebagai staf pengajar yang cukup lama, maka tentunya membicarakan atau berdiskusi tentang skripsi, orisinilitas dan dana penelitian adalah sesuatu yang biasa. Jadi semestinya tidak ada yang perlu dibicarakan lagi. Meskipun demikian ternyata kami di UPH baru saja menemukan kasus menarik. Seseorang anggota penguji skripsi dengan dalih mempertanyakan “orisinilitas” ternyata berhasil mengobrak-abrik hal-hal yang berkaitan dengan “skripsi” dan “dana penelitian“. Ini tentu saja akan berdampak luas terhadap suatu kebijakan yang tengah berlangsung.
Lanjutkan membaca “skripsi, orisinilitas dan dana penelitian”
mencerahkan otak – debounding pada pretensioned
Sudah lama saya tidak menulis. Hal itu bukan disebabkan karena materi yang ditulisnya tidak ada atau lagi mandek kreativitasnya, tapi memang karena waktunya yang cukup terbatas.
Bayangkan saja, saat tulisanku terakhir yaitu “kabar dari langkawi” yang aku tulis sesaat setelah kedatanganku dari Malaysia beberapa hari yang lalu, sebenarnya keesokan harinya aku juga ikut seminar HAKI. Dari situ khan tentu cukup banyak yang dapat diceritakan dan di up-load-kan dokumentasi atau file nya.
Selanjutnya di hari berikutnya, yaitu hari jumatnya sudah ada di jalan menuju kota Jogja, yaitu untuk acara keluarga sekaligus ikut kegiatan ‘nyadran’, kegiatan tradisi masyarakat jawa (tengah) menjelang datangnya bulan puasa.
Hari Selasa sudah masuk kerja kembali, yang mana disaat yang bersamaan tahun ajaran baru dengan mahasiswa baru telah tiba. Jadi PA (pembimbing akademik) lagi. Wah jadi maklum, habis waktunya. 🙂
Lanjutkan membaca “mencerahkan otak – debounding pada pretensioned”
kabar dari Langkawi
puji syukur
Semua berjalan dengan lancar, hari ini saya dapat pulang tidak kurang sesuatu apapun. Sehat dan sejahtera, demikian juga keluarga yang ditinggal di rumah. Saya yakin itu semua hanya karena penyertaan Allah Bapa melalui kasih dan perlindungannya.
Bagaimana tidak, hampir dua minggu ini saya pergi dari Indonesia, mengikuti perjalan dinas dengan teman-teman rombongan kecil dari UPH untuk suatu lawatan ke P. Langkawi , via Singapore, dan diakhiri di kota Kuala Lumpur. Lawatan untuk mengikuti konferensi internasional dan sekaligus mengadakan studi banding. Sore tadi baru saja kembali tiba di bandara Soekarno-Hatta, Indonesia.